MAN 1 BOGOR
MAN 1 BOGOR
SEDERHANA PENUH MAKNA: PERPISAHAN PESERTA DIDIK KELAS XII MANSABO
Humas
Jumat, 09 Mei 2025 - 12.59
SEDERHANA PENUH MAKNA: PERPISAHAN PESERTA DIDIK KELAS XII MANSABO

HUMAS MANSABO– Kamis, (8/5/2025) civitas MAN 1 Bogor (MANSABO) laksanakan kegiatan Perpisahan atau Pelepasan Peserta Didik Kelas XII Tahun Pelajaran 2024-2025. Kegiatan ini diawali dengan pelaksanaan apel yang berlangsung di Lapangan Utama Kampus Satu Cirimekar MANSABO. Dalam suasana haru, kegiatan pelepasan atau perpisahan ini digelar secara sederhana namun tidak mengurangi makna. Seluruh peserta didik kelas XII, Dewan Guru beserta staf dan para wali murid mengikuti kegiatan ini dengan penuh khidmat.Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bogor sebagai Pembina Apel Perpisahan Peserta Didik Kelas XII TP.2024-2025 MANSABOKepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bogor Bapak H. Sukri Ahmad Fanani turut hadir dan mengambil posisi sebagai Pembina apel. Dalam amanatnya beliau menyampaikan banyak hal. Diantaranya mengajak kepada seluruh peserta didik untuk meninggikan rasa syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah memberikan nikmat sehat panjang umur serta kemampuan kepada kita dalam menuntaskan pembelajaran tiga tahun di MAN 1 Bogor.“MAN 1 Bogor merupakan kebanggaan kita semua. Kiprahnya terbukti dalam menuai berbagai prestasi baik tingkat daerah, nasional bahkan internasional dalam akademik maupun nonakademik. Oleh karena itu, mari kita jaga nama baik MANSABO agar tetap menjadi nomor satu di Kabupaten Bogor”, tambahnya.Simbolis penyerahan peserta didik dari oleh Kepala Madrasah Ibu Dian Kardinah kepada Orangtua siswa diwakili Komite MadrasahUsai apel, seluruh siswa berkumpul di Aula MANSABO untuk mengikuti rangkaian kegiatan sungkeman kepada orangtua, wali kelas serta para guru. Dalam rangkaian ini, suasana haru tak terbendung dari seluruh peserta. Para siswa tak kuat menahan air mata saat prosesi sungkeman berlangsung. Demikian pula para wali kelas dan dewan guru manakala perwakilan siswa menyampaikan ucapan terima kasih serta permohonan ridho dan do’a.Kepala Madrasah Ibu Dian Kardina membanjur peserta didik dengan air dari unit Damkar.Setelah prosesi sungkeman, rangkaian berikutnya seluruh siswa kembali berkumpul di lapangan utama. Cahaya serta kepulan asap warna warni kembang api semakin menambah semarak kegiatan puncak ini. Terlebih ketika dua unit mobil damkar yang sengaja diundang menyemburkan air kepada seluruh peserta. Tidak hanya siswa, para wali kelas serta dewan guru pun turut beruforia dalam kegiatan yang disebut banjur air ini. Suasana sangat pecah penuh kebahagiaan dari wajah peserta didik dan para guru.Kepala Madrasah, Ibu Dian Kardinah saat diwawancarai oleh tim ekskul jurnalistik menyampaikan bahwa kegiatan perpisahan yang diselenggarakan di MANSABO ini sengaja dibuat sesederhana mungkin. Namun demikian, pihaknya memastikan bahwa kegiatan ini tidak mengaburkan makna yang sesungguhnya dan akan tetap berkesan bagi seluruh civitas MANSABO.*(HM/36)

MANSABO HIJAUKAN INDONESIA, GERAKAN TANAM 1 JUTA POHON MATOA PERINGATI HARI BUMI KE-55
Humas
Rabu, 23 Apr 2025 - 08.39
MANSABO HIJAUKAN INDONESIA, GERAKAN TANAM 1 JUTA POHON MATOA PERINGATI HARI BUMI KE-55

Memperingati Hari Bumi ke-55, MAN 1 Bogor laksanakan kegiatan penanaman pohon matoa pada Selasa, (22/04/2025). Aksi ini merupakan upaya mendukung program Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa yang dicanangkan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia.Penanaman pohon dilaksanakan di lingkungan Madrasah. Guru dan tenaga kependidikan serta Siswa-siswi yang wakili oleh Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) turut ambil bagian dalam aksi tanam pohon yang bertujuan meningkatkan kesadaran ekologis berbasis nilai agama.Sebelum kegiatan penanaman dimulai, para peserta didik diberikan pengarahan tentang pentingnya pohon matoa bagi ekosistem, serta cara-cara perawatan pohon agar dapat tumbuh optimal. Hal ini disampaikan oleh Kepala Tata Usaha Bapak H. Rahmatullah pada saat pelaksanaan sholat duha bersama yang menjadi salah satu program pembiasaan di MAN 1 Bogor ini. “Menanam pohon tak ubahnya menanam harapan. Oleh karena itu, mari kita jadikan momentum Hari Bumi ini sebagai gerakan pelestarian lingkungan dari madrasah, oleh madrasah, dan untuk bumi yang lebih baik,” tambahnya penuh semangat.Selain itu, Wakil Kepala Bidang Sarana Prasarana, Bapak Wahyu menyampaikan bahwa penanaman pohon matoa ini merupakan bentuk konkret partisipasi madrasah dalam pelestarian lingkungan hidup. “Melalui gerakan ini, kami ingin membangun semangat cinta lingkungan sejak dini kepada seluruh peserta didik,” ujarnya.Seluruh peserta sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Pohon pertama ditanam oleh Kepala Tata Usaha Bapak H. Rahmatullah kemudian menyerahkan kepada ketua OSIS untuk meneruskan bibit pohon matoa di sekitar lingkungan madrasah.*(HM/36)

HARI KARTINI: SEMANGAT EMANSIPASI DAN KREATIVITAS MENYALA DI MAN 1 BOGOR
Humas
Rabu, 23 Apr 2025 - 08.38
HARI KARTINI: SEMANGAT EMANSIPASI DAN KREATIVITAS MENYALA DI MAN 1 BOGOR

HUMAS MANSABO –Senin, (21/04/25), MAN 1 Bogor peringati Hari Kartini dengan semarakan budaya Nusantara. Kegiatan diawali dengan pelaksanaan upacara pengibaran bendera. Pada pelaksanaannya, petugas upacara diisi oleh para Ibu Guru. Mulai dari pemimpin upacara, psukan pengibar bendera hingga pemimpin pasukan dan pembawa acara serta pembacaan teks Undang Undang Dasar (UUD).Para petugas kompak mengenakan baju kebaya dan tampil begitu sangat memukau. Selain para petugas, seluruh dewan guru dan tenaga kependidikan semuanya mengenakan baju adat. Adapun siswa siswi mengenakan batik dan kebaya.Pembina upacara diisi langsung oleh Kepala Madrasah, Ibu Dian Kardinah. Dalam amanahnya, beliau menyampaikan bahwa semangat RA Kartini harus senantiasa terpatri dalam hati kita. “Hari Kartini bukanlah sekadar untuk mengenang sosok pahlawan emansipasi, melainkan untuk menjadikan momen refleksi menyalakan semangat juang, keberanian, dan kecintaan terhadap negeri.”, paparnya penuh semangat. Pada akhir pidatonya, beliau menambahkan bahwa MAN 1 Bogor merupakan madrasah yang tak hanya menjunjung tinggi nilai-nilai keislaman dan kebangsaan, tetapi juga menjadikan prestasi sebagai bentuk nyata dari emansipasi yakni, bahwa setiap anak bangsa baik peserta didik laki-laki maupun perempuan, memiliki hak yang sama untuk bermimpi dan berprestasi.Ibu Kepala Madrasah, Ibu Dian Kardinah sedang menyampaikan pidato dalam Uapacara Peringatan Hari KartiniSelepas upacara pengibaran bendera, seluruh warga madrasah melanjutkan kegiatan dengan festival budaya nusantara di Lapangan Utama baik Kampus Satu Cirimekar maupun Kampus Dua Karadenan. Seluruh kelas secara berurutan menampilkan kreasi seni mereka masing-masing. Tarian daerah pun ditampilkan pada acara ini. Suasana semakin pecah manakala perwakilan dari setiap kelas berjalan di atas catwalk dalam lomba fashion show.Hari Kartini di MAN 1 Bogor bukanlah sekadar mengenang sosok pahlawan emansipasi. Melainkan sebagai aktualisasi diri para Dewan Guru dan staf serta peserta didik dalam menguatkan pemahaman perjuangan, pendidikan yang harus senantiasa menyala dalam kehidupan.*(HM/36)

TOPANG MINAT BAKAT SISWA, MANSABO HADIRKAN STUDIO MUSIK DALAM AJANG HALAL BI HALAL DAN PEMBINAAN
Humas
Rabu, 23 Apr 2025 - 08.13
TOPANG MINAT BAKAT SISWA, MANSABO HADIRKAN STUDIO MUSIK DALAM AJANG HALAL BI HALAL DAN PEMBINAAN

HUMAS MANSABO– Selasa, (14/04/25) civitas akademika MAN 1 Bogor adakan Halal Bi Halal sekaligus pembinaan dan peresmian Studio Musik. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh anggota keluarga besar MAN 1 Bogor. Mulai dari Pengawas Pembina, Kepala Madrasah, Kepala Tata Usaha beserta staf, Jajaran Dewan Guru, Komite dan siswa-siswi baik dari Kampus 1 Cirimekar maupun Kampus 2 Karadenan.Dalam acara yang baik ini, MAN 1 Bogor turut mengundang Bapak Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bogor untuk memberikan pembinaan kepada anggota keluarga besar MAN 1 Bogor. Berkali-kali beliau ucapkan rasa syukur dan bangga dengan adanya MAN 1 Bogor. Hal itu ia dasarkan karena MAN 1 Bogor memiliki tenaga pendidik dan kependidikan yang senantiasa memperbaiki diri menyesuaikan perkembangan kemajuan tekhnologi dan kebutuhan para peserta didik. Selain itu tak kalah pentingnya adalah senantiasa memberikan pelayanan kepada peserta didik dengan terus menghadirkan program-program dan fasilitas yang menunjang keberhasilan proses belajar mengajar dan minat bakat siswa.Diawali dengan sambutan Kepala Madrasah, Ibu Dian yang menyampaikan bahwa pihaknya akan senantiasa berpegang teguh pada komitmen untuk memajukan Madrasah dengan memberikan pelayanan Pendidikan sebaik-baiknya.Berikutnya Bapak Ahmad Sukri selaku Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bogor menggunting pita dengan mengucap lafadzbasmalahsebagai simbol diresmikannya ruang Studio Musik MAN 1 Bogor. Dalam sambutannya beliau berharap semoga adanya Studio Musik ini para sisa-siswi dapat menyalurkan bakat dan minatnya dalam bidang seni musik dan semakin menambah deretan prestasi madrasah. “MAN 1 Bogor merupakan kebanggaan kami, fasilitas yang ada tentu sudah sangat lebih dari cukup, tinggalah kita untuk memanfaatkan sebaik-baiknya.” Pungkas beliau. Beliau juga berpesan dengan adanya acara halal bi halal ini menjadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi antarsesama.Kegiatan yang dilaksanakan di Aula MAN 1 Bogor kampus 1 Cirimekar ini berjalan dengan lancar sesuai rencana. Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama, musofahah atau bersalam-salaman dan dilanjut menikmati hidangan yang disediakan.*(HM/36)

MAN 1 Bogor Kampus 2 Berubah Nama Jadi MAN 6 Kabupaten Bogor
Humas
Selasa, 18 Mar 2025 - 11.36
MAN 1 Bogor Kampus 2 Berubah Nama Jadi MAN 6 Kabupaten Bogor

Cibinong,Bogor- Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bogor Kabupaten Bogor memiliki dua kampus diantaranya kampus 1 terletak di Cirimekar Cibinong dan Kampus 2 di Karadenan.Berdiri dari tahun 2016 MAN 1 Bogor kampus 2 (Karadenan) di Tahun ajaran 2025/2026 resmi berubah nama menjadi MAN 6 Kabupaten Bogor Filial MAN 1 Bogor, berdasarkan Keputusan Dirjen Pendidikan Islam Nomor 3215 Tentang Penetapan Madrasah Induk dan Filial di Kabupaten Bogor Program Provinsi Jawa Barat.Kepala Tata Usaha MAN 1 Bogor H Rahmatullah mengatakan, saat ini status MAN 1 Bogor kampus 1 sebagai Madrasah Induk, dan kampus 2 (Karadenan) sebagai MAN 6 Kabupaten Bogor Filial MAN 1 Bogor.“Jadi statusnya masih Filial belum mandiri, berkaitan dengan administrasi itu masih di urus oleh MAN 1 Bogor, termasuk DIPA juga masih menyatu, ” ungkapnya.(Senin,17/03/25).H Rahmat mengatakan kendati sudah jadi MAN 6 namun Ijazah dibawah tahun 2025/2026 masih atas nama MAN 1 Bogor.“Bagi siswa kelas 10 dan kelas 11 saat ini, nanti kalu lulus Ijazah masih atas nama MAN 1 Bogor, baru Angkatan dari tahun ajaran 2025/2026 kesana baru MAN 6 Kabupaten Bogor,” katanya.“Mudah-mudahan perkembangannya cepat ya, jadi Filial nya tidak lama. Terus jadi definitif, kepala Madrasah sendiri, kepala TU sendiri dan tentunya terpisah dari MAN 1 Bogor, tutupnya.*(SM)

KEPALA KANTOR KEMENAG PIMPIN APEL UJIAN MADRASAH MAN 1 BOGOR
Humas
Selasa, 11 Mar 2025 - 08.24
KEPALA KANTOR KEMENAG PIMPIN APEL UJIAN MADRASAH MAN 1 BOGOR

HUMAS MANSABO–Senin, (10/3/25), bertepatan dengan 10 Ramadhan 1446 H, MAN 1 Bogor (MANSABO) laksanakan apel pembukaan Ujian Madrasah (UM). Sebanyak 546 siswa siswi kelas XII dengan antusias berbaris rapi di Lapangan utama Kampus Cirimekar dan Kampus Karadenan. Begitu pula dengan para guru dan staf yang turut berbaris memberikan semangat kepada anak didiknya dalam menghadapi Ujian Madrasah.Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bogor, Bapak H. Syukri Ahmad Fanani turut hadir dan bertindak sebagai pembina apel. Hal ini menjadi sebuah kebanggan dan syukur bagi civitas MAN 1 Bogor. Seluruh peserta didik pun nampak antusias mengikuti jalannya apel dan bersemangat dalam menghadapi ujian madrasah yang akan berlangsung mulai dari 10 hingga 17 maret 2025.Dalam sambutannya, Bapak H. Syukri mengaku sangat bangga bisa berdiri di hadapan para siswa siswi MAN 1 Bogor yang merupakan bagian dari 66 juta generasi emas Indonesia. Beliau juga mengatakan dirinya sangatlah yakin bahwa seluruh siswa siswi MAN 1 Bogor mampu menjalani ujian madrasah ini dengan baik berkat kompetensi dan moralitas serta pengalaman pembelajaran yang diberikan oleh Bapak Ibu Guru di MAN 1 Bogor ini.“Ujian madrasah ini menjadi momen kalian mengukur kemampuan atas pembelajaran yang selama ini diikuti. Kerjakan dengan penuh kejujuran dan ketulusan, karena apapun hasilnya nanti merupakan cerminan prestasi kita.”, pungkasnya. Beliau juga menambahkan bahwa Ujian madrasah ini juga menjadi momen keluarga besar MAN 1 Bogor mengevaluasi sistem pembelajaran, kurikulum, dan metode pembelajaran yang sudah dilakukan selama ini. Jika sudah efektif maka pertahankan danlanjutkan. Namun jika masih ada yang kurang, maka perbaiki.Pada akhir sambutannya beliau berharap agar seluruh peserta didik dapat mengikuti ujian ini dengan tenang, fokus sehingga dapat mengerjakan soal ujian dengan baik dan hasilnya merupakan kualitas yang sesungguhnya.Kegiatan apel pembukaan ujian madrasah di MAN 1 Bogor berjalan dengan lancar dan penuh khidmat. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kemenag Kab Bogor dengan simbolis memukul gong dan penyematan tanda peserta ujian. Apel ditutup dengan doa dan seluruh peserta memasuki ruangan untuk memulai ujian.*(HM/36)

Koleksi Video

Landing Page
Landing Page
Landing Page
Landing Page

Koleksi Buku

Landing Page
YEAR BOOK 2024

MAN 1 Bogor

Landing Page
Laut Bercerita

Leila S. Chudori

Landing Page
SUARA MANSABO, Media Informasi Civitas Akademika MAN 1 Bogor (Edisi Kedua November 2023)

Ekstrakurikuler Jurnalistik MAN 1 Bogor

Landing Page
Night Talks Before Go To Sleep

Helobagas

Landing Page
Pramoedya Ananta Toer dari Dekat Sekali: Catatan Pribadi Koesalah Soebagyo Toer

Koesalah Soebagyo Toer

Landing Page
7 Prajurit Bapak

Wulan Nuramalia

0

Jumlah Koleksi

0

Jumlah Kategori

ic_user@1x

0

Jumlah Member ePustaka

Download Sekarang

AndroidHybrid

Profil Sekolah

MAN 1 BOGOR
Landing Page

VISI

MENJADI MADRASAH YANG UNGGUL, BERAKHLAK MULIA, CERDAS DAN TERAMPIL

MISI

  1. Mengembangkan Potensi Akdemik dan Non Akademik Peserta Didik
  2. Meningkatkan Lulusan yang Dapat Diterima Di Perguruan Tinggi Berkualiatas (Umum dan Agama)
  3. Tersedianya Fasilitas Madrasah yang Sesuai Dengan Tuntutan Kurikulum dan Kebutuhan Warga Belajar
  4. Mewujudkan Kehidupan yang Religius Dilingkungan Madrasah yang Di Tandai Dengan Perilaku Shalih, Ikhlas, Tawadhu, Kreatif dan Mandiri
  5. Menyelenggarakan program Keterampilan Agribisnis Pengolajhan Hasil Pertanian, Tata Busana dan Tata Boga Sesuai Dengan Kebutuhan Dunia Usaha dan Perkembangan Ilmu Pengetahuan – Teknologi
  6. Melaksanakan Program Hifdzil Qur’an Melalui Ekstrakurikuler Di Madrasah
  7. Memfasilitasi Pengembangan Profesi Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Informasi Kegiatan

Landing Page
Oops... Belum terdapat aktivitas untuk bulan ini